Panduan Penghapusan Noda

  • Kotoran kebanyakan tidak akan menjadi noda jika ditangani segera. Semakin lama noda, semakin sulit atau bahkan tidak mungkin untuk dihilangkan. Air panas akan menggumpalkan beberapa noda, terutama noda berbahan dasar protein. Gunakan air dingin atau hangat sebelum mencuci menggunakan air panas.
  • Selalu uji untuk memastikan bahwa produk penghilang noda tidak akan merusak kain dengan mengoleskannya pada area kecil kain yang tidak mudah terlihat.
  • Selalu ikuti instruksi pada label perawatan pakaian dan instruksi pada produk penghilang noda.
  • Saat menghilangkan noda, tangani noda dari bagian belakang kain kecuali jika disarankan yang sebaliknya. Tindakan tersebut akan memaksa noda keluar dari permukaan, bukan mendorongnya menembus kain.
PENANGANANNODA
Minuman BeralkoholSegera bilas noda dengan air dingin atau rendam 30 menit dengan air dingin. Oleskan detergen atau cairan pencuci piring ke jejak noda saat masih basah. Jika aman untuk kain, cuci dengan air panas menggunakan pemutih klorin.
Makanan Bayi, FormulaBilas dengan air dingin. Rendam dengan produk perendam enzim. Bilas. Cuci seperti biasa. Jika noda tetap ada, oleskan produk prapenanganan dan cuci lagi.
DarahSegera tangani noda. Rendam 30 menit atau lebih dalam air dingin. Gosokkan detergen ke noda. Jika noda tetap ada, oleskan sedikit amonia rumah tangga pada noda dan gosok lagi dengan detergen. Jika aman untuk kain, cuci dengan air panas dan pemutih klorin jika sisa noda tetap ada.
Tetesan LilinGosok dengan es dan kikis sisa lilin. Impit noda dengan handuk kertas dan tekan dengan setrika hangat. Kemudian letakkan noda menghadap ke bawah di atas handuk kertas dan usap dengan spons yang dibasahi alkohol gosok, jika aman untuk kain (lihat PERINGATAN di atas). Biarkan kering, cuci. Jika ada sisa warna, cuci dengan penghilang warna komersial (Rit, Putnam,* dll.) atau, jika aman untuk kain, air panas dan pemutih klorin.
KejuBilas dengan air dingin. Rendam dengan produk perendam enzim. Jika noda tetap ada, oleskan produk prapenanganan. Cuci seperti biasa.
Permen karet

Gosok dengan es dan kikis sisa permen karet. Letakkan menghadap ke bawah di atas handuk kertas dan usap dengan spons yang dibasahi produk prapenanganan.
Cokelat atau KakaoBilas dengan air dingin. Gosokkan detergen ke noda dan rendam dalam air dingin. Jika noda berminyak tetap ada, usap dengan spons yang sudah dibasahi produk prapenanganan dalam keadaan menghadap ke bawah di atas handuk kertas. Jika sisa-sisa noda tertinggal, cuci dengan air panas dan pemutih klorin (jika aman untuk kain).
Kopi, TehRendam dalam air dingin. Gosokkan detergen ke noda, bilas. Jika sisa-sisa noda tetap ada, gunakan produk prapenanganan dan cuci dengan air hangat, atau cuci dengan air panas dengan pemutih klorin (jika aman untuk kain).
Tinta Mesin FotokopiTaburi bedak tabur. Sikat noda dengan sikat gigi untuk menghilangkan sisa bedak. Usap noda dengan spons yang dibasahi air sabun. Jika noda tetap ada, oleskan produk prapenanganan dan cuci dengan air panas (jika aman untuk kain).
KrayonTangani sama seperti tetesan lilin atau letakkan menghadap ke bawah di atas handuk kertas dan semprot dengan WD-4O*. Bilas. Cuci dengan air panas (jika aman untuk kain) menggunakan sabun (bukan detergen) dan 1-2 cangkir soda kue. Jika noda tetap ada, cuci kering profesional mungkin diperlukan.
Deodoran dan AntiperspiranBeberapa produk ini mengandung zat yang dapat mengubah warna beberapa pewarna. Warnanya kadang-kadang bisa dipulihkan jika area tersebut diolesi dengan amonia lalu dibilas. Untuk menghilangkan noda, oleskan cuka putih. Gosok dan bilas. Jika noda tetap ada, gosok detergen ke noda dan cuci dengan air panas dan pemutih klorin (jika aman untuk kain).
PewarnaTangani dengan penghilang pewarna komersial (Rit, Putnam*) atau, jika aman untuk kain, gunakan pemutih dengan pemutih klorin.
Telur, Kuah Kental
Jika kering, kikis sisanya. Rendam dalam air dingin. Gosokkan detergen ke noda yang sudah dibasah dan, jika aman untuk kain, cuci dengan air panas dan pemutih klorin.
Riasan Mata dan WajahKetuk noda dengan sendok untuk menghamburkannya. Gosok noda yang sudah dibasahi dengan sabun batang, cairan pencuci piring, atau detergen. Jika noda tetap ada, rendam dalam air dan detergen. Oleskan produk prapenanganan dan cuci seperti biasa.
Pelembut KainBasahi noda dan gosok dengan sabun batang. Cuci seperti biasa.
Spidol Ujung Bulu
Gosokkan detergen ke noda yang sudah dibasahi. Oleskan produk prapenanganan. Jika aman untuk kain, cuci dengan air panas dan pemutih klorin.
Jus BuahRendam dalam air dingin. Cuci dengan air panas dengan pemutih klorin (jika aman untuk kain).
RumputLetakkan menghadap ke bawah di atas handuk kertas dan usap dengan spons yang dibasahi alkohol gosok (jika aman untuk kain). Bilas. Oleskan produk prapenanganan dan cuci. Jika noda tetap ada, cuci dengan air panas dengan pemutih klorin (jika aman untuk kain).
Gemuk, MinyakLetakkan menghadap ke bawah di atas handuk kertas dan usap dengan spons yang dibasahi produk prapenanganan. Basahi noda dengan air dan gosok dengan sabun batang atau detergen. Cuci dengan air panas (jika aman untuk kain).
TintaBasahi noda dengan semprotan rambut atau letakkan kain menghadap ke bawah di atas handuk kertas dan usap dengan spons yang dibasahi alkohol gosok (lihat PERINGATAN di halaman sebelumnya). Bilas. Jika jejak noda masih ada, gosokkan detergen ke noda yang sudah dibasahi dan cuci. Beberapa tinta mungkin tidak dapat dihilangkan.
YodiumBilas dari bagian belakang noda dengan air dingin. Kemudian rendam dalam penghilang warna komersial (Rit, Putnam*, dll.) atau gosok dengan pasta dari air dan tepung. Diamkan selama 15-30 menit dan cuci.
Selai, JeliKikis sisanya. Bilas dengan air dingin. Gosok noda yang sudah dibasahi dengan detergen. Oleskan produk prapenanganan dan cuci dengan produk perendam enzim. Jika noda tetap ada, usap dengan spons yang dibasahi pemutih ringan, seperti campuran air dan cuka putih (takaran yang sama) dan cuci lagi.
Saus Tomat, Produk Berbahan Dasar TomatKikis sisanya. Rendam dalam air dingin selama 30 menit. Gosokkan detergen ke noda dan, jika aman untuk kain, cuci dengan air panas dan pemutih klorin.
LipstikGosok noda yang sudah dibasahi dengan sabun batang dan cuci.
Losion (Tangan, Tubuh, Berjemur)Kikis sisanya. Keringkan noda dengan handuk kertas. Gosokkan cairan pencuci tangan yang tidak berwarna ke noda dan diamkan beberapa menit. Bilas. Oleskan produk prapenanganan dan cuci dengan air panas (jika aman untuk kain.)
JamurSegera tangani. Jamur merusak kain dan terkadang tidak bisa dihilangkan. Cuci dengan pemutih klorin. Untuk benda-benda yang tidak bisa dicuci dengan pemutih klorin, rendam dalam pemutih semua jenis kain, lalu cuci.
Susu dan Produk SusuRendam dalam air dingin. Cuci dengan air panas dan pemutih klorin (jika aman untuk kain). Oleskan produk prapenanganan, jika noda terlihat. Cuci lagi.
LumpurBiarkan kering. Kikis sisanya. Rendam dalam larutan satu kuart air hangat, setengah sendok teh detergen pencuci piring tangan, dan satu sendok makan cuka selama 15 menit. Bilas. Cuci dengan air panas atau hangat dengan produk enzim.
MosterBilas dengan air dingin. Gosok noda yang sudah dibasahi dengan sabun batang. Oleskan produk prapenanganan. Cuci dengan air panas dan pemutih klorin (jika aman untuk kain).
Cat KukuLetakkan menghadap ke bawah di atas handuk kertas. Usap dengan spons yang dibasahi dengan penghapus cat kuku (tidak berminyak) sampai noda hilang. Cuci. Jangan gunakan penghapus cat kuku pada kain Asetat atau Arnel.
CatCat berbahan dasar air — Tangani dengan membilas kain dengan air dingin saat noda masih basah. Cuci. Untuk melunakkan cat kering, oleskan air sabun atau penghilang cat akrilik dan pernis. Bilas, lalu cuci. Cat berbahan dasar minyak — Tangani terlebih dahulu dengan pelarut yang direkomendasikan pada wadah cat. Jika tidak tersedia, gunakan mineral terpentin. Bilas. Lakukan prapenanganan dengan penghilang noda atau detergen. Bilas dan cuci. Pastikan untuk membilas tuntas untuk menghilangkan semua pelarut guna mencegah kemungkinan ledakan di mesin cuci.
KeringatGosok noda yang sudah dibasahi dengan detergen. Cuci dengan air panas dan pemutih klorin (jika aman untuk kain). Jika kainnya berubah warna, Anda dapat mencoba mengembalikannya dengan menangani noda baru dengan amonia atau noda lama dengan cuka.
KaratOleskan pemutih ringan seperti jus lemon atau penghilang karat komersial (Whink, Rit, RoVer*, dll.) Ikuti petunjuk produsen. Cuci seperti biasa.
Saus Salad, MayonesKikis sisanya. Oleskan produk prapenanganan. Gosok noda dengan produk perendam enzim dan cuci dengan air panas (jika aman untuk kain). Jangan tinggalkan mesin cuci tanpa pengawasan karena residu yang tersisa dapat menyebabkan kain terbakar.
HangusCuci menggunakan air panas dan pemutih klorin (jika aman untuk kain). Kain bisa rusak karena hangus. Jika ini terjadi, Anda mungkin tidak dapat menghapus noda.
Semir SepatuGosok noda yang sudah dibasahi dengan detergen. Cuci dengan air panas dan pemutih klorin jika aman untuk kain.
Minuman RinganSegera bilas noda dengan air dingin. Cuci dengan air hangat dan pemutih klorin, jika aman untuk kain.
KecapBilas dengan air dingin. Oleskan produk prapenanganan. Cuci seperti biasa.
TembakauBasahi noda dan gosok dengan sabun batang. Bilas. Jika perlu, rendam dalam larutan pemutih semua jenis kain. Jika noda masih ada, cuci dengan pemutih klorin (jika aman untuk kain).
Pasta gigiKikis sisanya. Oles noda dengan produk perendaman enzim dan air dingin. Bilas. Cuci seperti biasa.
UrinBilas dengan air dingin. Rendam dengan produk perendam enzim. Cuci dengan air panas dengan pemutih klorin (jika aman untuk kain). Jika warna kain telah berubah, mengusap area dengan spons yang dibasahi amonia dapat mengembalikan warnanya.
MuntahanRendam dalam larutan satu kuart air hangat, setengah sendok teh detergen pencuci piring tangan, dan satu sendok makan amonia (jika aman untuk kain). Rendam selama 15 menit. Gunakan spons untuk melepaskan noda. Keringkan dengan kain handuk. Cuci dengan air panas (jika aman untuk kain) dengan produk enzim.
AnggurSegera tangani. Bilas dengan air dingin atau air soda. Gosok noda yang sudah dibasahi dengan detergen dan diamkan beberapa menit. Oleskan produk prapenanganan dan cuci.

Peringatan: Jangan pernah memasukkan zat yang sangat mudah terbakar seperti bensin, minyak tanah, lilin, minyak goreng, larutan pembersih kering, dll. ke dalam mesin cuci atau pengering. Jangan sekali-kali memasukkan benda yang sudah dibersihkan dengan bahan tersebut ke dalam mesin cuci atau pengering. Kegagalan untuk mematuhi peringatan ini dapat mengakibatkan kebakaran, ledakan, dan/atau luka bakar berat atau kematian. Semua benda yang mengandung zat ini harus sepenuhnya dicuci dengan tangan menggunakan detergen, sehingga tidak ada bekas bahan mudah terbakar yang tersisa. Benda tersebut kemudian dapat dicuci dan/atau dikeringkan dengan mesin.

* Nama merek adalah merek dagang dari masing-masing produsen.